Fitnah, salah satu bentuk kejahatan yang bisa melanda siapa saja. Dampaknya sangat besar pada kehidupan seseorang. Serangan fitnah menghancurkan martabat seseorang. Bahkan sampai membuat orang tak lagi dihargai di lingkungannya.

Sejatinya, fitnah merupakan tudingan yang dialamatkan pada sosok tertentu. Niat awal pelakunya adalah untuk menjatuhkan harga diri orang lain. Namun demikian, ada pula fitnah yang tidak dilancarkan orang. Fitnah tersebut terselubung dalam kehidupan sehari-hari. Bisa jadi, dalam suatu kebaikan ternyata ada fitnah di dalamnya. Misalkan, bersedekah namun keikhlasannya berubah lantaran pujian dari orang lain.

Agar terhindar dari segala macam fitnah ini, dianjurkan membaca doa ini. Doa tersebut terdapat dalam riwayat Imam Bukhari dari Abu Mulaikah.

Doa Terhindar dari Fitnah

Allahumma inna na’udzu bika an narji'a ‘ala a'qobina wa nuftatanu.

Artinya,

” Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari berbalik ke belakang atau terkena hantaman fitnah.”