DOA merupakan sebuah harapan dari seorang hamba. Doa dipanjatkan kepada Allah Subhanahu wa ta'ala untuk suatu keperluan. Hendaknya saat melakukan doa senantiasa diiringi dengan kebaikan agar berbuah faedah.
Salah satu doa yang bisa dipanjatkan adalah ketika menghadiri pernikahan. Datang ke pernikahan sendiri sangat dianjurkan jika diundang.
Selain menyambung tali silahturahmi, dapat pula memberi harapan kebaikan kepada mempelai. Mendoakan kedua mempelai juga termasuk amalan yang sangat dianjurkan dalam Islam.
Akan semakin lengkap rasanya jika saat kehadiran tersebut dihiasi dengan ucapan selamat menikah secara Islami dengan disertai doa pernikahan.
Adapun doa ketika menghadiri pernikahan sejatinya ada beberapa lafaz. Di antara doa yang sudah masyhur di kalangan Muslimin ialah doa yang terdapat pada hadis yang diriwayatkan Abu Hurairah Radhiyallahu anhu.
Berikut ini doa tersebut, sebagaimana dinukil dari Muslim.or.id , Minggu (12/7/2020):
بَارَكَ اللهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِي خَيْرٍ
Barakallaahu laka wa baraka ‘alayka wa jama’a bayna kuma fii khayr
Artinya: “Semoga Allah memberkahimu di waktu bahagia dan memberkahimu di waktu susah, serta semoga Allah mempersatukan kalian berdua dalam kebaikan.” (HR Abu Dawud Nomor 2130)
Adapun doa-doa dengan redaksi lainnya dapat dilihat di dalam kitab Adabuz Zifaf, buah karya dari Syekh Al Albani.
(han.-)
Sebelumnya
1
1